30 Agu 2012

Jesus dan Sawerigading

http://stat.kompasiana.com/files/2010/10/messiah_poster.jpg
Jesus dalam film Iran
Bagi saya Jesus (Isa Al Masih) dan Sawerigading adalah figur-figur yang fenomenal, kisah kelahirannya, hidup dan kematiannya selalu menarik untuk dibahas. Sesungguhnya gelar Al Masih dibelakang nabi Isa bermakna “pengembara” yaitu seorang yang berpindah dari satu negeri ke negeri yang lain, kisahnya sangat mirip dengan kisah Sawerigading yang mengembara sampai ke China dan India.

Dalam literatur kuno keduanya sama-sama melakukan ekspedisi ke negeri-negeri yang jauh, sebuah misi suci yang tercatat dengan jelas dalam naskah kuno. Lalu siapa Sawerigading ??? Sawerigading merupakan putra mahkota kerajaan Luwu di Sulawesi Selatan, namanya sering disebut dalam kita I Lagaligo sebuah kitab sastra (epos) terpanjang didunia, lebih panjang dari kitab Mahabarata karangan Vyasa dan Ramayana karangan Valmiki.

Pemimpin besar

Nabi Isa merupakan penerus 10 perintah Tuhan (ten commandements) yang diwariskan dari Nabi Musa dan Nabi-nabi bani Israel yang lain. Nabi Isa diangkat sebagai pemimpin bani Israil pada usia yang masih sangat muda usia 30 tahun, membayangkan dijaman modern memilih direktur pada usia seperti Isa sangat luar biasa, tugas mulia ini harus dipikul seorang pemuda dalam kondisi politik dalam negeri yang dikuasai bangsa Romawi.Yang menarik sampai hayatnya nabi Isa tidak pernah benar-benar menjadi seorang raja bani Israel, tidak pernah memimpin sebuah pemerintahan & tidak memimpin militer. Sesungguhnya mahkota kawat duri yang dipasangkan ke kepala Nabi Isa sebelum penyaliban merupakan bentuk penghinaan kaum yahudi terhadap raja bangsa Israel ini.

Yang dialami Nabi Isa juga dialami oleh Sawerigading, sebagai putra mahkota dia berhak atas tahta kerajaan, tapi karena termakan sumpahnya untuk tidak kembali ke negeri Luwu maka sampai hayatnya Sawerigading tidak pernah memakai mahkota raja. Sosok hebat Nabi Isa tidak diragukan lagi, MIchael Hart dalam bukunya The 100: A Ranking of the Most Influential Persons in History (Seratus orang yang berpengaruh dalam sejarah dunia) menempatkan nabi Isa diposisi no-3 dibawah Nabi Muhammad dan Isaac Newton. Kemasyuran kepahlawanan Sawerigading sangat melekat dihati orang Sulawesi sampai ke negeri Melayu. Keduanya adalah pahlawan tanpa mahkota.

Pengembara sejati

Dalam literatur Islam kita ketahui bahwa banyak Nabi yang mengembara dari satu negeri ke negeri yang lain, Ibrahim berpindah dari Mesopatamia ke Jazirah Arab, Yusuf dari Israel ke negeri Mesir begitu juga Musa dari Mesir ke Israel dll. Bagi saya pengembaraan Nabi Isa Al Masih adalah yang paling fenomenal, diperkirakan pengembaraan sang juru selamat bani Israel ini dimulai ketika berusia 13 tahun sampai 29 tahun dan pengembaraan kedua terjadi pada Usia 33 tahun setelah diangkat/diselamatkan dari penyaliban** oleh Allah, menyusuri negeri Afganistan, Pakistan, Kashmir dan berakhir di Landakh (Tibet). Pengembaraan yang dilakukan tidak lain untuk mencari domba-domba bani Israel yang berdiaspora meninggalkan negerinya.
Kapal Phinisi


Pengembaraan Sawerigading untuk mengejar cinta sejatinya di Negeri Tiongkok, perjalanan cinta dengan perahu wewekang (generasi awal perahu phinisi) ini singgah dibeberapa negeri seperti Buton, Bima, Bali, Jawa, Palembang, semenanjung Melayu. Dalam setiap menjumpai negeri baru, Sawerigading tidak lupa menanamkan kekuasaan politik dinegeri-negeri baru tersebut entah melalui pertempuran maupun perkawinan.

Begitu kuatnya kekuatan cinta itu sehingga membawa Nabi Isa meninggalkan negeri Jerussalem yang dirahmati berribu-ribu mil mencari kaumnya bani Israel, ini mungkin yang namanya cinta seorang pemimpin kepada rakyatnya sedangkan Cinta sawerigading adalah cinta dua insan anak muda yang rela meninggalkan negeri leluhur menempuh perjalanan laut beribu mil untuk berjumpa kekasih hati di negeri China.

Yang membedakan adalah Nabi Isa melakukan “pengembaraan spritual” tanpa kekerasan sebaliknya Sawerigading penuh dengan pertumpahan darah. Perjalanan yang ditempuh Nabi Isa melalui darat, sedangkan perjalanan Sawerigading menempuh jalur laut, maka tidak mengherankan kalau anak cucu Sawerigading suku Luwu, Bugis, Makassar, Mandar dll adalah para penakluk samudera.

Kematian yang Misterius

Letak fenomenalnya Nabi Isa adalah dimasalah kematian ini, kelompok Islam sendiri berbeda pendapat ada sebagian besar yang mengatakan nabi Isa masih hidup naik derajatnya ke langit, sedangkan sebagian kecil mengatakan sudah meninggal seperti Nabi-nabi Allah yang lain berdasarkan teks dalam Quran, bukti sejarah dan kitab sebelumnya, termasuk ditemukannya kafan nabi Isa dan kompleks makam yang diduga makam Nabi Isa, bahkan di Kashmir India ada makam Nabi Isa.

Kematian Sawerigading dalam kitab I Lagaligo juga misterius, dijelaskan Sawerigading hilang di daerah pengasingannya yaitu Sawerigading bersama rombongannya tenggelam di suatu tempat dan tidak diketahui apakah masih hidup atau sudah meninggal, dan sampai sekarang makamnya tidak diketahui.
Pentas La Galigo di Jakarta
Pertunjukan I Lagaligo

29 Agu 2012

Mimpi Makassar Membuat Monorel

Beberapa waktu lalu, diatas lift saya mendengar pembicaraan dua orang karyawan yang sedang membahas tentang rencana pembangunan Monorel di kota Makassar. Mereka adalah karyawan PT. Bumi Karsa, anak perusahaan Kalla Group yang bersedia menjadi investor pembangunan Monorel di kota Makassar. Kebetulan kantor saya berhadapan dengan kantor PT. Bumi Karsa.

Bukan orang Bugis Makassar kalau tidak berani mengambil resiko, dan buka Jusuf Kalla kalau tidak punya ide yang brillian. Ide pembangunan Monorel muncul ketika JK yang melintas di atas udara kota Makassar dengan pesawat pribadinya menyaksikan kemacetan yang panjang di sepanjang jalan Perintis Kemerdekaan. Naluri JK muncul ingin meniru mode transportasi di kota modern di dunia. Tidak peduli bahwa proyek sejenis gagal total di Jakarta, ide pembangunan tersebut disetujui oleh walikota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin makanya saya bilang bukan orang Bugis Makassar kalau tidak berani mengambil resiko.

Belakangan Gubenur Syahrul Yasin Limpo ingin mensinkronkannya dengan program transportasi Maminasata (Maros-Makassar-Sunggumninasa-Takalar). Rencananya proyek besar ini akan melintas di atas empat kota Maros-Makassar-Sunggumninasa-Takalar sejauh 40 km. MOU sudah di teken tahun 2011 lalu antara pemerintah daerah dengan investor dalam hal ini Kalla Group. Lalu berapa anggaran yang disiapkan membangun mega proyek ini, Kalla Group yang jadi investornya siap menggelontorkan dananya 4 trilyun rupiah.

Demi proyek ini pak Solihin Jusuf Kalla telah melakukan survey ke China dan memastikan bahwa Kalla Group mampu membangun proyek mega ini. Kesedian Kalla Group membiayai proyek ini bisa jadi tidak lepas dari “andil” perusahaan milik Kalla Group, PT Hadji Kalla sebagai distributor Mobil Toyota di Indonesia Timur termasuk Makassar. Tingginya penjualan mobil Toyota berdampak pula makin sempitnya jalan raya di kota Makassar, tapi JK lihai dan tanggap merespon perkembangan.
Melalui anak perusahaannya, JK yakin proyek ini bisa jalan. PT Bumi Karsa punya pengalaman dengan pembuatan jalan, lalu PT Bumi Sarana Beton ahli dala pemasangan beton, terakhir PT Bukaka ahli dalam proyek besar dan mampu membuat gerbong Monorel, tinggal bagaimana ketiga perusahaa Kalla Group bisa bersinergi.

Saya masih ingat ketika pembangunan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin yang megah, JK ngotot dan bertekad tidak menggunakan tenaga asing dalam pembangunan bandara tersebut.Nada sinis dan tidak percaya bermunculan, tapi JK tetap JK yang percaya dengan kemampuan bangsanya. Padahal hampir semua bandara di Indonesia menggunakan tenaga asing, pilihan JK ternyata tepat. Anak negeri ternyata mampu membangun bandara yang besar dan megah.

Jika tidak ada aral melintang, rencana pembangunan Monorel dimulai tahun 2012 dan diperkirakan akan rampung pada tahun 2014 nanti. Yang pasti tekad JK dan Kalla Group sudah bulat 100% pembanguan dan gerbong Monorel adalah produksi dalam negeri. Jika terwujud kota Makassar menjadi kota pertama di Indonesia yang punya Monorel, semoga mimpi Makassar meretas Monorel bisa terwujud.

Salam

28 Agu 2012

Melintas Secepat Kilat

Di dunia ada orang yang hanya “bekerja” kurang dari 10 detik bisa menghasilkan duit milyaran rupiah. Namanya Usain Bolt putra Jamaika sebuah negeri di Karibia, tidak banyak yang mengenal Jamaika kecuali di negera ini asal music reggae dengan Bob Marleynya. Terakhir di olimpiade 2012 catatan larinya 9.63 detik sudah cukup menorehkan namanya sebagai yang terbesar.
Usain Bolt Pemegang rekor dunia 100 M
Dari keringat selama kurang 10 detik, Usain Bolt bisa meraup duit milyaran dari Negara dan sponsor yang antri menunggu tanda tangan si manusia tercepat di jagat raya ini. Hebatnya walau masih hidup, Bolt sudah dianggap sebagai legenda.  Rekor dunianya 9.58 detik sangat sulit di lampaui pelari manapun bahkan mendekati angka itu terasa sulit.

Di lintasan lari 100 meter, waktu merupakan tuan yang menentukan nasib pelari itu. Selisih sepermil detik bisa mengubah takdir seseorang dan bangsanya. Bandingkan catatan waktu Usain Bolt 9.58 detik dengan rekor nasional milik Surya Agung Wibowo 10.17 detik yang dibuatnya di Laos tahun 2009, selisihnya hanya 0.59 detik. Usian Bolt jadi idola dunia sedangkan Surya Agung, hanya dikenal sebagian orang Indonesia.

Orang Arab menyebut waktu adalah pedang, anda lalai dengan waktu maka dia akan memangsamu. Sebuah kutipan lain mengatakan bahwa waktu adalah guru terbaik. Hampir semua tempat penunjuk waktu berupa jam selalu ada. Di kamar, di kantor, di depan laptop dan PC, di HP, di lift bahkan di toilet juga ada, saya bahkan tidak mengerti urgensinya kenapa jam ada di toilet. Kota-kota di dunia sengaja membuat menara jam untuk memenangkan supremasi kota mereka.
Waktu jelas berkaitan dengan akselerasi, kecepatan. Tidak salah jika di perusahaan waktu menjadi tolak ukur kinerja, sehingga muncul istilah lead time dan SOP yang indikatornya adalah waktu. Karena mengutak atik rumus waktu seorang Albert Einstein menjadi ilmuwan besar abad 20. Waktu pula yang membawa Dr. Alexander Hartdegen melompat dari lorong waktu yang berbeda sambil mengajak kita berimajinasi dalam film The Time of Machine.

JK diatas pesawat menuju Myanmar
Ketika pilpres 2009 silam, Pak Jusuf Kalla pernah membaut tagline yang bagus yaitu lebih cepat lebih baik. Seolah ingin mengajari kita bahwa cepat dan taktis itu bagus. Lihat gerak cepat pak JK Yang posturnya tidak beda jauh sama sprinter kita seperti Mardi dan Surya Agung. JK ketika menjadi wapres dan sekarang kita menjabat ketua PMI dikenal dengan gaya kepimpinannya yang cepat dan taktis.

Ketika sebagian besar dari kita bingung mengirimkan bantuan kemanusian ke Rakhine Myanmar, JK sudah berada di negeri Pagoda itu. Bahkan JK sudah bisa bertemu dengan presiden JK dan melihat nasib saudaranya di Rakhine. Tagline JK lebih cepat lebih baik kemudian di adopsi oleh Kalla Group, sebuah perusahaan yang dibesarkan oleh pak JK.

Ada Joke bagus, konon JK kalah di Pilpres 2009 lalu karena taglinenya Lebih cepat lebih baik menjadi bumerang, karena ternyata ibu-ibu tidak suka dengan kalimat lebih cepat, mereka lebih suka dengan tagline SBY...lanjutkan...lanjutkan…lanjutkan…Kalau begitu cepat tidak selamanya baik, setidaknya tidak baik buat ibu-ibu. Wallahualam


Salam

27 Agu 2012

Pro dan Kontra Pendaratan Manusia di Bulan

13459564772115860632
Neil Armstrong
Sebuah kabar datang dari negeri Paman Sam, Neil Armstrong yang diklaim sebagai manusia pertama yang mendarat di Bulan meninggal dunia. Keberhasilan Armstrong cs dengan misi Apollo 11 sungguh luar biasa, apalagi bisa dilakukan disaat teknologi dan sains belum secanggih sekarang. Pencapaian besar tersebut dilakukan oleh misi Apollo 11 yang terdiri 3 awaknya Neil Armstrong, Buzz Aldrin dan Mike Collins tepatnya pada tanggal 21 Juli 1969.

Maka sejak saat itu buku-buku sains dan pengetahuan selalu menyebut nama-nama diatas. Berbeda dengan kematiannya yang tenang, pendaratan manusia di Bulan dipenuhi dengan pro dan kontra. Bahkan banyak pihak yang meragukan orisinitas foto-foto Armstrong dan Aldrin ketika di Bulan. Salah satunya buku karangan Bill Kaysing berjudul We Never Went to the Moon : America’s Thirty Billion Dollar Swindle. Isinya mengatakan bahwa Amerika Serikat telah memalsukan pendaratan di bulan. Bill Kaysing sendiri bukanlah orang yang pakar dalam dunia penerbangan dan astronomi. Saya tidak perlu menjelaskan detail kontroversialnya, di google banyak tulisan blogger yang mengupas masalah ini.

Supremasi Amerika vs Uni Sovyet

Bahkan tidak kurang Uni Sovyet sebagai pesaing di dunia Antariksa menganggap Amerika melakukan rekayasa seperti dalam film-film Hollywoodnya. Pada masa-masa krusial perang dingin terjadi persaingan ketat antara NASA milik Amerika dengan Uni Sovyet dalam mengekspolrasi luar angkasa. Uni Sovyet kelihatannya lebih unggul dengan berhasil mengirim Kosmonot mereka Yuri Gagaring pergi ke luar angkasa pada tanggal 12 April 1961. Supremasi Uni Sovyet di teruskan dengan pesawat Lunik 2 yang mencapai Bulan. Sebelumnya Sputnik 1 menjadi pesawat pertama yang mampu mengorbit diluar angkasa mengalahkan produk NASA, Explorer 1.

Pada tanggal 18 Juli 1969 tiga hari sebelum Apollo mendarat di Bulan, pesawat antariksa Uni Sovyet baru saja kembali dari Bulan dengan membawa batu-batu dari Bulan. Catatan bahwa Uni Sovyet melakukan pencapaian itu tanpa awak manusia. Amerika tampil berani dengan mengirim Apollo 11 ke Bulan yang diawaki oleh Amstrong cs. Misi ini diklaim sukses dengan Amstrong dan Aldrin berjalan-jalan di Bulan, The Stars and Stripes pun berkibar di permukaan Bulan dan lagu The Star Spangled Banner berkumandang menyambut sebuah momentum hebat .

Saya melihat proyek yang awalnya digagas oleh John F. Kennedy tidak lebih hanya untuk membangun citra Amerika Serikat dimata dunia. Yang pertama tentu memastikan bahwa Blok Barat unggul atas blok Timur termasuk dalam bidang antariksa. Kedua Amerika Serikat butuh semangat sehabis dihajar oleh tentara Viet Kong dalam Perang Vietnam. Ketiga bahwa Amerika butuh penegasan sebagai bangsa yang besar, mereka baru saja lepas dari persoalan dalam negeri yang berat seperti Rasialisme terhadap orang-orang kulit hitam dan secara politik Amerika hanya dikenal sebagai agresor terhadap negeri kecil macam Kuba dan Grenada.

13459540392109621157
Foto ketika Astronot tiba di Bulan
Benarkah Manusia sudah di Bulan ???

Proyek ke Bulan dimulai antara tahun 1968 sampai 1972 dengan memakai nama Apollo, nama dalam mitologi Yunani. Kalau NASA memang benar telah melakukan teori konspirasi atau kebohongan, pertanyaan berikutnya apa benar selain Amstrong tidak ada lagi astronot yang ke Bulan ???. Pihak NASA mengklaim selama misi Apollo 1 sampai 17 mereka telah berhasil mengirim 12 astronot yang semua berkebangsaan Amerika. Mereka berjalan di permukaan Bulan. Diawali oleh Neil Amstrong pada tanggal 21 Juli 1967 dalam misi Apollo 11 dan terakhir oleh Harisson Schmitt (Apollo 17) tahun 1972. Selain itu ada 10 astronot yang mencapai Bulan tapi tidak mendarat di permukaan Bulan. Setelah misi Apollo nafsu AS untuk ke Bulan menjadi hilang.

Memilih Pro atau Kontra

Setelah misi tahun 1969, Neil Armstrong lebih banyak menjadi duta antariksa Amerika. Selain dihubungkan dengan kontroversi pendaratan di Bulan, Armstrong sering kali di beritakan (HOAX) telah masuk Islam. Padahal berita itu tidak lebih dari Hoax yang menyesatkan. Tidak kurang keberhasilan ke Bulan banyak menginspirasi seperti sebuah Lagu PesawatKu Terbang Ke Bulan yang dipopulerkan oleh Memes. Bahkan sebelum Armstrong ke Bulan telah ada sebuah lagu anak Indonesia yang temanya terbang ke Bulan, sayangnya saya lupa judulnya.

Baru-baru ini sebuah misi The Lunar Reconnaissance Orbiter mengorbit Bulan dan mengrimkan foto-foto tentang Bulan. Salah satu foto tersebut memperlihatkan bekas jejak kaki Neil Armstrong dan gambar bendera AS. Setidaknya ini bisa sedikit mematahkan argumen pihak yang kontra. Entahlah misi tersebut murni tanpa rekayasa atau sekedar untuk mengembalikan citra NASA dan AS.
Di sebuah rumah sakit di Columbus, Ohio 25 Agustus 2012, Neil Armstrong pahlawan Amerika telah berpulang. Dia pergi  menyimpan misteri tentang usaha manusia menaklukan semesta raya. Mau pro atau kontra terserah kepada pembaca untuk menilainya. Sebagai penutup tulisan ini, saya titipkan sebuah ayat dalam kitab suci saya berbunyi ” Hai Jamaah Jin dan Manusia, jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya kecuali dengan kekuatan (sains dan Iptek)”

Salam

24 Agu 2012

Rangking Universitas Dunia: Harvard No 1, UNHAS No 13

Maba UNHAS di Baruga AP. Pettarani
Baru-baru ini sebuah situs bernama Webometrics melakukan pemeringkatan universitas se dunia termasuk di Indonesia. Setiap tahun Webometrics melakukan dua kali rilis rangking yaitu bulan Januari dan Juli. Dan kali ini dilakukan terhadap 19.402 perguruan tinggi di 201 negara di seluruh dunia.

Pada edisi Juli 2012 rangking 1 sampai 14 dihuni univeristas dari Amerika Serikat. Harvard University berada pada posisi top alias nomor satu. Almamater presiden Geroge W. Bush dan Barack Obama pantas menjadi langganan nomor satu dunia. Fakta lain 8 presiden Amerika Serikat berasal dari Harvard University. Bill Gates walau tidak tamat pernah merasakan indahnya kuliah di kampus tertua di Amerika Serikat.

Massachusetss Institute of Technology yang masih satu negara bagiuan Harvard University berada pada rangking kedua, pantas jika negara bagian Massachusetss disebut sebagai ikon pendidikan di Amerika Serikat. Sekedar info bahwa sisterm penelian rangking berdasarkan ada 4 parameter yaitu Presence (20%), Impact (50%), Openness (15%) dan Excellence (15%), lebih lengkap silahkan kunjungi situsnya di www.webometrics.info.

UGM Terbaik, Unhas Rangking 13 

Lalu bagaimana dengan Universitas di Indonesia ??? dari data edisi Juli 2012, rangking pertama dipegang oleh Universitas Gajah Mada, untuk tingkat dunia UGM berada di posisi 379 dan 50 besar Asia. Di urutan kedua adalah kampus kuning Universitas Indonesia (UI), untuk dunia berada di nomor 507 dan 79 Asia. Yang membanggakan karena almamater saya Universitas Hasanuddin masuk no 13 untuk Indonesia dan 1230 dunia. Peningkatan yang dialami kampus merah Unhas, yang kalau tahun 2010 masih berada di 20 besar, dan sekarang sudah menapak naik 3 strip dibawah 10 besar. Secara umum kampus-kampus di pulau Jawa masih mendominasi rangking. Untuk kawasan timur Indonesia selain Unhas hanya Universitas Negeri Papua yang masuk 50 besar.

1344153220103327984
Rangking Universitas di Indonesia, Unhas no.13
Kalau lihat data yang dikeluarkan Webometrics tidak salah memang jika banyak pelajar kita masih bermimpi bisa kuliah di luar negeri terutama di Amerika Serikat. Termasuk minat mahasiswa yang kuliah di negara tetangga kita seperti Singapura, karena rangking mereka memang jauh diatas kita. Sebagai perbandingan National University of Singapore berada di nomor 4 Asia dan 59 dunia.
Sudah saatnya pemerintah merombak sistem penerimaan mahasiswa baru yang hanya melalui test tertulis yang melelahkan. Mungkin cara Talent Mapping seperti di perusahaan swasta bisa di terapkan saat penerimaan mahasiswa baru. Cara Talent Mapping adalah dengan memetakan bakat dan kompetensi si calon mahasiswa sehingga dia benar-benar kuliah sesuai dengan bakat dan kompetensinya.
1344153430521035711
Rangking Universitas di kawasan ASEAN
Kalau tidak salah universitas besar di Asia, Eropa dan Amerika sebagian besar sudah meninggalkan metode konvensional seperti test tertulis untuk penerimaan mahasiswa mereka. Salah satu metode yang biasa mereka gunakan adalaah wawancara dan persentasi.

Jangan dilupakan bahwa kualitas sesungguhnya dari sebuah universitas adalah mutu keluarannya alias mutu para alumninya, kalau memakai mutu alumni maka bicaranya adalah data sekarang sebaran posisi dan kerja para alumni, maka layak kiranya Harvard University no 1 dunia, UGM dan UI nomor 1 dan 2 Indonesia dan almamater saya Unhas no. 13 Indonesia.

Salam

23 Agu 2012

Kepak Sayap Garuda dari Anfield hingga Lincoln Memorial

Bulan Agustus merah putih berkibar di penjuru Indonesia, tapi di dua benua yang beribu-ribu mil jauhnya bendera merah putih berkibar dengan wibawanya. Pertama, di negerinya Margaret Thatcher, maskapai penerbangan milik negara PT Garuda Indonesia Tbk menandatangani kerjasama sponsorship dengan The Liverpool Football Club.

13422782261701309949
Garuda Indonesia
Liverpool bukan klub sembarang mereka klub nomor 3 kolektor terbanyak trofi liga Champions Eropa. Klub ini punya sejarah yang panjang dan pernah menjadi klub Inggris paling sukses di tanah Britania. Sepak terjang Garuda memang luar biasa, tidak mau kalah dengan maskapi dari Asia yang lain, Garuda Indonesia berani mempertaruhkan milliaran rupiahnya demi sebuah nilai jual marketing.

Sebelumnya nama Garuda Indonesia Airlines sempat muncul dalam bentuk Virtual Advertising saat pertandingan Inggris versus Belgia di stadion Wembley jelang Euro 2012. Tidak puas, kini Garuda berani menawar menjadi sponsor klub Liverpool.

Padahal beberapa tahun lalu Garuda Indonesia hanya sebuah BUMN yang menguras pundi-pundi APBN. Namun dengan pengelolahan manajamen yang profesioanl kini Garuda telah mampu mengepakkan sayapnya melintasi benua Eropa, menyusuri selat Channel dan bersenandung bersama The Beatles di Liverpool. Bagaimana pun langkah jitu telah dilakukan Emirsyah Satar sang CEO yang punya intuisi setajam mata Garuda. Garuda mesti berani bersaing di kancah global. Jangan hanya menjadi pemain domestik alias jago kampung.

Yang jelas Emirsyah Satar yang berlatar akuntan punya intuisi marketing yang hebat, dia mampu membaca potensi iklan sebagai media pemasar yang jitu, bukan hanya bagi Garuda Indonesia Airlines tapi juga dalam lingkup luas memperkenalkan Indonesia sebagai bangsa yang mampu bersaing.

Yang kedua, yang membanggakan terjadi di bulan Juli adalah keberhasilan pengusaha muda Erick Thohir mengakuisisi sebuah klub MLS, liga Profesional di negerinya Abraham Lincoln.KLub tersebut adalah DC United, klub yang punya kandang di Washingtong DC. DC United punya 20 ribu suporter fanatik.
1342278303914832583
Erick Thohir
Dalam beberapa tahun bersamaan dengan Great Depression jilid dua yang melanda Amerika Serikat banyak klub-klub AS yang kesulitan financial salah satunya adalah DC. United. Melalui pendekatan intens dan proses yang panjang akhirnya bung Erick Thohir berhasil membeli saham klub tersebut dan menjadi orang Asia pertama menjadi pemilik klub MLS (Major League Soccer).
Di kota Washington DC terdapat Lincoln Memorial tempat ketika Martin Luther King, Jr menyampaikan pidatonya yang masyhur “I Have a Dream”. Dan bung Erick mampu mewujudkan impiannya memiliki klub di kota yang sama dengan Matin Luther King, Jr menggantungkan impiannya.

Hebatnya, Erick Thohir datang tidak hanya membawa fulusnya alias dollar tapi berani menawarkan sebuah konsep manajemen olahraga yang profesional. Padahal 699 mil dari DC United terdapat kota Chicago tempat kelahiran pakar manajemen modern, Philip Kotler.

Saya jadi ingat ketika pak Jusuf Kalla berkunjung ke AS dan bertemu wapres AS Joe Biden. Dengan percaya diri JK menyapa Joe Biden dengan kalimat ” apa yang Indonesia bisa bantu buat negeri anda”, JK tahu AS sedang kelimpungan dilanda resesi ekonomi. Selama ini pejabat Indonesia yang berkunjung ke AS selalu mengemis ke AS tapi tidak untuk JK.
Gebrakan dari bung Erick Thohir bukan yang pertama sebelumnya dia telah membeli saham klub basket NBA Philadelphia 76ers.

Ekspektasi saya, dua moment diatas bisa menjadi inspirasi bagi pengusahan dan perusahaan nasional untuk berani bertarung di kancah internasional. Kesempatan terbuka lebar pasalnya benua Eropa dan negara AS sedang oleng dilanda kriris ekonomi yang hebat. Saya Menantikan kelak merah putih berkibar dilain tempat, di setiap jengkal belahan bumi.

Salam

CEO Gaya JK

Jusuf Kalla

Tidak berlebihan jika bapak Jusuf Kalla dianggap sebagai fenomena dalam birokrasi kita. Banyak inspirasi dari JK yang akan menjadi kado zaman, menjadi cerita bagi generasi sekarang dan akan datang. Sebelum dikenal sebagai negarawan hebat, JK lebih dahulu dikenal sebagai saudagar tangguh yang mampu memimpin kelompok bisnisnya mengarungi samudera persaingan bisnis yang dikuasai oleh kelompok etnis tertentu.

Dari rekan kerja atau karyawan JK saya mendapatkan beberapa informasi berharga tentang kekuatan pribadi JK  sebagai CEO dalam mengurusi bisnisnya. JK tampil bagai nahkoda yang unggul yang memandu kapal phinisi melawan badai persaingan. Kunci keberhasilan JK ternyata terletak pada istiqamahnya menjalankan bisnis.

Saya ingin berbagi kisah yang saya dapatkan dari rekan seperjuangan bapak JK dalam payung bisnis Kalla grup. Pak JK pernah memiliki perusahaan bernama Makassar Mina Usaha, perusahaan ini mempunyai kapal laut yang akan melintasi ZEE (Zona ekonomi eklusif). Saat itu tahun 1998 ketika negeri sedang dihantam badai krisis monenter hebat. Kapal pak JK membutuhkan BBM sekitar 40 ton dan sesuai dengan aturan kapal yang melintas ZEE tidak berhak mendapat jatah BBM subsidi. Dengan jumlah sebanyak itu harga BBM subsidi hanya sekitar 350 juta rupiah sedangkan untuk non subisidi 1.3 milyar rupiah.

Persoalan muncul karena uang kas perusahaan menipis apalagi krisis moneter sedang terjadi. Saat itu datang tawaran untuk memakai BBM subsidi, tawaran tersebut disampaikan karyawan ke pak JK. Dengan tegas pak JK menolak dan berkata "Negeri kita sedang dirampok, kau jangan ikut-ikutan merampok duit negara" hari itu juga JK mencari duit untuk membayar BBM non subisidi, dan syukur mereka bisa mendapatkan dana segar sebanyak 1,3 M.

Contoh istiqamahnya pak JK sebagai CEO Kalla Grup adalah ketika pembuatan jalan poros Makassar-Pare Pare sekitar dekade 80an yang dipegang kelompok binsis Kalla. Ketika proyek belum rampung, salah satu staff  JK melaporkan bahwa perusahaan rugi 2 milyar (2 milyar tahun 80an adalah jumlah yang cukup besar), dengan tegas JK meminta proyek jalan tetap jalan karena merupakan amanah sebagai pemegang tender, soal rugi adalah urusan belakang.

Pernah waktu pembangunan kembali Masjid Raya Makassar yang sebagian besar dananya dari kantong JK. Kalau tidak salah terjadi sekitar awal tahun 2000an. Anggaran awal masjid diperkirakan habis 9 milyar saja, tapi ditengah jalan biaya membengkak. Para manager proyek dibuat was-was, bayangkan utang material menumpuk. Ditengah kesulitan pak JK tetap memerintahkan agar semua hutang dibayar lunas. Belum lagi karena dana yang tipis, muncul ide untuk mengurangi spek bangunan masjid, lagi-lagi JK tetap istiqamah dengan melarang sedikitpun spek bangunan dikurangi. Hingga total masjid megah ini menghabiskan dana 45 milyar, banyak pihak tidak percaya masjid ini bisa selesai tepat waktu dengan biaya yang besar.

Sebenarnya masih ada kisah lain bagaimana JK sangat konsisten dengan kerja yang ikhlas. JK juga dikenal sebagai saudagar yang dermawan. Oh ya selama mengurusi bisnisnya JK tidak pernah memecat karyawannya karena peursahaannya bangkrut, jika perusahaan gagal karyawan tersebut akan dialihkan ke perusahaan lainnya.

Bukan hanya dalam bisnis JK dikenal konsisten (istiqamah), dalam pemerintahan juga JK adalah pribadi yang nasionalis yang tegas. Di tulisan beliau di kompasiana yang berjudul Diplomasi Ala Bugis, JK menceritakan tentang orang-orang dari Exxon yang ingin menguasai blok Natuna. Mereka mengejar JK sampai ke tanah suci tapi JK terus menghindar. Baru setelah pulang kampung di Makassar JK mau menerima tamu Exxon.

Saat pertemuan di hotel Sahid Makassar, orang Exxon bilang ke JK "Mr. Vice President, anda kalau membatalkan kontrak dengan Exxon, maka besok akan saya SU" adrenalin JK naik, dan langsung memukul meja sambil berkata"kalau berani SU, maka saya akan SU kau 10 kali, it's my country, not your country, jangan kau datang ke sini ancam-ancam saya" Blok Natuna kembali ke pangkuan Indonesia, namun sayangnya tidak lama setelah itu blok Natuna kembali ke asing karena wewenang JK di cabut.

Pada lain kesempatan JK pernah berkata bahwa memimpin itu butuh keikhlasan, "kita harus menjalani hidup dengan ikhlas. Kalau dijalani dengan ikhlas maka beban itu terasa tidak ada"

Salam